Ini Alasan Saya Memutuskan untuk Aktif Menulis Blog
TL;DR
Menulis adalah hobi yang saya aktif lakukan saat remaja, dari menulis saya mengenal banyak hal seperti desain dan programming. Platform Blogger yang banyak orang gunakan pada saat itu, memperkenalkan saya ke orang-orang yang sehobi dan membuat saya ingin mendesain template blog yang menarik, hal inilah yang membuat saya ketagihan untuk belajar Programming.
Saya Punya Jurnal
Menulis untuk saya adalah jurnal sebagai pengingat seperti apa yang akan saya kerjakan nanti, pengalaman apa yang saya dapat dari yang sudah dikerjakan sebelumnya, atau sekedar hal yang saya suka dan tidak, juga hal terbaru dan yang sedang tren. Saya berharap untuk lebih banyak hal yang bisa saya ceritakan dengan lebih luwes, tidak banyak waktu untuk berpikir dan lebih santai untuk menceritakannya di waktu yang tepat.
Rencana Lebih Terstruktur
Saya sering menulis soal apa yang ingin saya kerjakan, gambaran yang sudah terpikir ingin langsung saya tulis agar bisa tersusun menjadi rencana yang bisa saya kerjakan kedepannya. Bukankah kita sering terpikir hal yang kita anggap menarik namun lepas begitu saja karna hal tersebut bukan dalam priotitas pada saat itu, hal ini bisa diminimalisir dengan menulis. Dengan menuliskannya, saya bisa menyusun ide mana yang perlu dan tidak, rencana saya jadi lebih masuk akal dan lebih mudah untuk diimplementasi.
Untuk Bercerita
Dengan menulis saya bisa mengungkapkan apa yang saya rasakan akan suatu hal dengan jujur tanpa ada bias dari siapapun dan apapun. Saya bisa menilai sesuatu dari perspektif saya, dan punya waktu untuk coba mengerti sudut pandang yang lain.
Related Posts
Tidak Semua Bisa Kamu Simpan di localStorage, File[] Maksud Saya
Pada artikel sebelumnya, Saya membahas bahwa Saya memerlukan state management library dengan penyimpanan localStorage. Saya tahu bahwa perlu untuk menyimpan data yang telah di-input user ke localStora...
Setelah Lama Penasaran, Saya Mencoba Menggunakan Zustand
Beberapa waktu ini Saya sedang menggunakan Next.js sebagai web framework dengan TypeScript sebagai bahasa pemrogramannya untuk mengerjakan proyek. Pada sisi Front-end, Saya memerlukan state management...